Minggu, 14 Desember 2008

MOROWALI SOSIALISASIKAN DANA BOS

Morowali - Dana Bantuan Operasi Sekolah (BOS) Sabtu (13/12) yang lalu di sosialisasikan Kepala Dinas Pendidikan dan Pariiwisata, Drs. Amirullah di Gedung Moroloa, Kec. Petasia, Kab.Morowali, Sulteng.

Dalam sosialisasi dana BOS tersebut, telah diikuti sekitar 200 guru tetap dan honorer sekcamatan Petasia, Morowali.

Dihadapan para Guru Sekecamatan, Amirullah mengatakan, dana BOS merupakan program pemerintah pusat oleh karenanya jangan disalah gunakan, dan agar dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan mutu generasi penerus bangsa.

Amirullah juga berjanji, pemerintah daerah akan menaikan anggaran gaji untuk honorer dengan standart Rp 400.000/bulan. Dana yang awal sebelumnya diterimakan BPD, akan tetapi untuk berikutnya akan diterimakan langsung melalui dana Pendidikan dan Pariwisata.

Dia juga mengharapkan, agar para guru dapat meningkatkan program study sesuai bidang pendidikan dan diharapkan pendidikan mendatang lebih baik dari tahun sebelumnya.

Adapun sekolahan yang mendapatkan bantuan BOS langsung diantaranya, untuk bangunan TK sebanyak 20 Unit, SMP/MB 9 unit dan bantuan untuk SMA/MA sejumlah 5 unit. ******


KOMISI II DPR BIKIN KESAL MASYARAKAT MOROWALI

Morowali - Dalam rangka kunjungan Komisi II DPR RI ke Kab. Morowali, mayarakat Morowali utara pada Kamis (11/12) lalu melakukan kerja bakti pembersihan perkantoran yang akan dikunjungi.

Kerja bakti yang dipimpin langsung Camat Petasia tersebut, melakukan pembersihan perkantoran kecamatan Kolonodale, dan fasilitas perkantoran Pemda yang rencana menjadi obyek kunjungan.

Hal ini dilakukan, karena petunjuk dari hasil pertemuan antara Panitya Percepatan dari forum percepatan dengan masyarakat wilayah Morowali Utara dalam rangka kesiapan kunjungan Komisi II DPR RI.

Setelah beberapa hari kemudian, masyarakat Morowali menunggu kehadirannya Komisi II DPR RI yang dijadwalkan hadir pada Sabtu (13/12), namun yang ditunggu batal datang dengan alasan yang tidak jelas.

Untuk melampiaskan kekesalan tersebut, pada Minggu (14/12) sekelompok masyarakat sekitar 20 orang Kp. Bugis, Kel. Kolonodale, Kec.Petasia melakukan pemblokiran jalan diwilayah tersebut.

Maksud dari pemblokiran tersebut, untuk menghalangi ngantornya para pegawai negri ke Pemda Bungku.

Selain itu, sekelompok masa juga menuntut Bupati Morowali untuk menjelaskan gagalnya kunjungan Komisi II DPR RI ke Kolonodale. Dalam aksi pemblokiran tersebut, tidak terjadi kegiatan yang anakis. *******
HINDARI BENTURAN SESAMA PEMILIH CALEG 2009
YANG KALAH MENDUKUNG YANG MENANG

Tidak ada komentar: