Rabu, 24 September 2008

PEMDA TURUNKAN 2000 PETUGAS HANSIP DALAM PILKADA KAB. DONGGALA

SB Donggala - Dalam menjaga keamanan selama Pilkada pemilihan Bupati/Wakilbupati Kab. Donggala yang berlangsung 16 Nopember 2008, Pemda Kab. Donggala akan menurunkan sedikitnya 1.098 pesonil Hansip yang akan menjaga di masing-masing TPS.

Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang akan dijaga Hansip berjumlah 954 diseluruh wilayah pemilihan Donggala. “Masing masing TPS akan dijaga sedikitnya dua orang Hansip”.Demikian tegas Kakesbsbang Linmas Kab. Donggala Drs. Syarifudin.

Selanjutnya, para petugas hansip sebelum diturunkan dilapangan akan diberi pelatihan dan diberi pembekalan oleh pihak kepolisian. Para Hasip nantinya akan diperbantukan bersama aparat Kepolisian dan TNI yang bertugas di masing masing TPS.

Masalah anggaran yang dikeluarkan, Syarifudin mengungkapkan, akan diperhitungkan berdasarkan perhitungan yang ada. Setiap Hansip nantinya akan diberi uang makan sebesar 20 ribu rupiah dan diberi honor 40 ribu rupiah sebagai honor setiap harinya dan selama tiga hari.

Masih kata Syarifudin, pelatihan Hansip akan dilaksankan setelah hari lebaran dan paling lambat sepekan sebelum pemungutan dilaksakan. Dan sebagai pemberi latihan serta bimbingan teknis nanti, sebagai fasilitator adalah Badan Kesbangpol dan Linmas, Polres Kab. Donggala yang dibagi empat wilayah kerja, Pantai Barat bagian Utara, Pantai Barat bagian Selatan, Banawa-Rio Pakava, dan Lembah Sigi.

Masalah pendistribusian pakaian Hansip, sampai saat ini masih menjadikan masalah yang dkarenakan masih menunggu dana pendistribusian dari Sekdakab. Jika ada dana akan segera langsung didistribusikan, ungkapnya.

Syarifudin juga meyakinkan, pendistribusian pakaian akan bersamaan dengan pelatihan, dan jika didistribusikan sekarang akan berpengarung dengan waktu. Selain itu dia juga mengaku, sampai saat ini dirinya belum menerima pakaian hansip dari Setdakab Donggala.

Sementara setelah dikonformasikan kepada Kabagum Setdakab Donggala, H. Ichsan Lasiso mengakui, baju hansip telah selesai di packing sejak sebulan yang lalu. Bahkan pihaknya telah menyerahkan kepada Kesbangpol dan Linmas secara simbolis. Karena pihak Kesbangpol Linmas tidak mempunyai gudang, sehingga barang tersebut masih ditampung di Setdakab.

Hingga sampai sat ini pihak Kesbangpol dan Linmas tidak memberikan informasi kapan baju hansip tersebut akan didistribusikan ke Kecamatan. Ichsan juga menawarkan bantuan penyaluran kepada Kesbangpol dan Linmas tersebut. “ Kami siap membantu penyaluran, bahkan salah satu kecamatan sudah kami distribusikan, Kec. Sindue Tambusa “, demikian imbuhnya (rstmopm).

Tidak ada komentar: