Senin, 13 Oktober 2008

WARGA POSO PASTIKAN PEMILU 2009

SB Poso - Beberapa tokoh masyarakat Kab. Poso mengharapkan agar pesta demokrasi Pemilu 2009 mendatang berjalan aman dan tertib. Selain iu juga mengaharapkan, tidak adanya praktek pratek yang tidak terpuji seperti, intimidasi terhadap calon pemilih.

Agar Pemilu yang terlaksana di kota penghasil Kayu Eboni ini tertib, tidak merusak hubungan tali persaudaraan dan semangat perdamaian yang telah dibangun selama ini, demikian harapnya.

Selanjutnya, agar selama kampanye tidak terjadi pengerusakan pengerusakan atribut partai, dan tidak ada warga yang terintimidasi hanya berbeda pilihan. Karena hal ini akan merusak tatanan kehidupan berdemokrasi. Demikian lanjutnya salah satu warga Poso yang tidak mau disebut indentitasnya.

Ia juga mengatakan, selain merupakan momentum yang bernilai strategis dalam menentukan calon pembawa aspirasi masa depan, Pemilu juga hendaknya dijadikan sebagai wadah pembelajaran politik secara sehat, agar kedewasaan serta kematangan berpolitik dapat membawa daerah ini ke arah yang lebih baik.

Hal yang sama juga disampaikan seorang warga Sayo, ia mengecam terhadap segala bentuk intimidasi yang dilakukan oknum oknum tertentu terhadap calon pemilih. Menurutnya, di era demokratisasi seperti ini bukan zamannya lagi untuk menakut-nakuti masyarakat hanya karena berbeda pilihan.

Kini, rakyat sudah melek politik untuk menentukan pilihan tanpa diarahkan. Biarkan rakyat yang memilih sesuai dengan pilihan hati nurani tanpa ada tekanan, agar supaya demokratisasi berjalan secara harfiah.

Ia juga menharapkan, agar masyarakat betul-betul menggunakan hak pilihnya secara cerdas dan dapat menelaah calon pembawa aspirasi yang betul-betul memiliki kredibilitas yang baik di ranah politik (rstmopm).

Tidak ada komentar: